PGRI

............

Ekobis

Berbuka Puasa Serasa di Timur Tengah, Yuk ke Harper Palembang

SumselMedia.Com, Palembang-

Bagi yang masih bingung mencari tempat berbuka puasa dengan rekan, keluarga atau pun sahabat dengan nuansa dan menu Timur Tengah, tampaknya Hotel Harper Palembang adalah tempat yang tepat.

Pasalnya, salah satu hotel bergengsi di Palembang ini mengusung tema “Midfa Al Iftar” yang memiliki arti “dentuman.” Tema ini menggambarkan suara bedug yang identik dengan tradisi berbuka puasa di Indonesia.

Agustina, salah satu pengunjung Iftar di Hotel Harper Palembang mengatakan bahwa berbuka di Harper Palembang menjadi pilihan yang tepat dengan suasana bulan Ramadan yang biasanya masyarakat mencari menu-menu-menu Timur Tengah.

“Seperti Nasi Briyani dan Shawarma. Dan nuansa Timur Tengah yang melengkapi suasana Iftar. Bagi yang mau bukber cocok disini,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan Agustina, selain makanan Timur Tengah, Hotel Harper Palembang juga tak ketinggalan dengan sederet makanan Nusantara. Apalagi menu Palembang yang kadang bagu sebagian masyarakat Palembang selalu dicari ketika berbuka. Aneka cake, minuman, dan lain-lain dari mulai Appetizer, Main Course hingga Dessert

“Dan memang dengan dengan price Rp278.000 sih sesuai karena All You Can Eat dengan banyak pilihan menu dan nyaman. Tapi kalau mau nikmatin diskon, bisa pakai kartu BNI, BRI atau Bank Sumsel Babel,” pungkasnya.

Back to top button