Jadi Fakultas Terbesar di Sumbagsel, FKIP UPGRIP Hasilkan Lulusan Unggul, Berdaya Saing dan Berkarakter
SumselMedia.Com, Palembang-
Sebagai salah satu Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) terbesar dalam lingkungan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL Dikti) Wilayah II Provinsi Sumatera Selatan, Lampung, Bengkulu, dan Bangka Belitung, FKIP Universitas PGRI Palembang (UPGRIP) terus menghasilkan lulusan unggul, berdaya saing dan berkarakter
Kali ini, sebanyak 460 Alumni baru secara resmi di lantik oleh Dekan FKIP Assoc Prof. Dr. Dessy Wardiah, M.Pd, CIQaR yang dibagi dalam dua sesi acara yakni pada yudisium ke- 143 senin (28/08/2023) dan yudisium ke -144 Rabu (30/08/2023) di Aula H. Aidil Fitri Syah Lantai 5 Gedung Business and Science Center.
Hadir secara langsung Ketua BPH PB PGRI pada UPGRIP Dr. Hj. Meilia Rosani, SH., M.H., diwakili oleh Sekretaris Drs. Surmana, M.M. pada Yudisium ke-143 dan Drs. H. Djama’ani Djakfar, M.Pd pada Yudisium ke-144, Rektor Universitas PGRI Palembang Assoc Prof. Dr. H Bukman Lian, MM. M.Si CIQaR dan jajaran wakil rektor I, II dan III, Dekan dilingkungan Kampus , serta tamu undangan lainnya.
Dekan FKIP Assoc. Prof. Dr. Dessy Wardiah, M.Pd, CIQaR berpesan kepada alumni baru yang telah dilantik untuk terus mengembangkan serta memantapkan keilmuan sebagai bekal untuk merancang masa depan dengan cara meningkatkan Kualifikasi dan kompetensi serta kejujuran dalam diri.
“Kemajuan teknologi tentunya harus kita ikuti karena perubahan zaman, tetapi jangan lupakan nilai-nilai kepribadian dan etika karena setinggi apapun ilmu tentu adab diatasnya, sesuai dengan visi FKIP menghasilkan sarjana pendidikan unggul, berdaya saing dan berkarakter dalam pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni (IPTEKS) berbasis mutu,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, Rektor UPGRIP Assoc Prof. Dr. H Bukman Lian, MM. M.Si CIQaR menyampaikan bahwa UPGRIP terus melakukan inovasi-inovasi untuk menjawab tantangan di tengah era kecanggihan teknologi digital.
Dijelaskan Bukman, bahwa Universitas PGRI Palembang satu-satunya perguruan tinggi swasta di LL Dikti Wilayah II yang mendapatkan izin pembelajaran bleanded learning.
“Alhamdulillah Universitas PGRI Palembang diberikan kepercayaan untuk melakukan pembelajaran bleanded learning , Satu-satunya di LLDikti Wilayah II tentunya disupport dengan fasilitas yang mumpuni sesuai dengan tagline cyber university,” terangnya.
Sementara itu, Ketua BPH PB PGRI pada UPGRIP Dr. Hj. Meilia Rosani, SH., M. H diwakili oleh Sekretaris Drs. Surmana, M.M. menjelaskan guru merupakan garda terdepan dalam kemajuan dunia pendidikan. Untuk itu, guru dituntut untuk terus mengembangkan ilmu yang telah diperoleh dengan terus mengupdate ilmu pendidikan sesuai dengan perkembangan zaman. Karena tugas guru bukan hanya mengajar tetapi mempersiapkan masa depan bangsa.
“Kami harapkan alumni baru yang telah dilantik terus mengembangkan diri dengan konsep belajar sepanjang hayat. Bermanfaat untuk masyarakat sekitar , bangsa dan negara,” pungkasnya