Sapa Pemudik, Pj Bupati Muba Apriyadi Bagi-bagi THR
SumselMedia.Com, Muba-
Disela tinjauannya ke pos pengamanan lalu lintas mudik di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Bayung Lencir, Pj Bupati Muba Drs H Apriyadi MSi menyempatkan diri untuk berbagi THR kepada warga dan menyapa para pemudik, Rabu (19/4/2023) siang.
Usai melaksanakan peninjauan Karhutbunlah di wilayah Kecamatan Bayung Lencir menggunakan helikopter, bersama Dandim 0401 Muba Letkol Arm Dede Sudrajat SH, Kapolres Muba AKBP Siswandi SIk langsung meninjau pos pengamanan di Desa Mekar Jaya.
Setibanya di pos pengamanan yang tepat berada di depan pom bensin, Apriyadi menyempatkan berbincang dengan sejumlah warga dan pedagang yang berjualan di wilayah itu. Bahkan pedagang dan warga yang ada di sekitar pom bensin mendapat THR dari H. Apriyadi sapaan akrab beliau.
Hal itu sontak mendapat ucapan terimakasih dari warga sekitar yang semuanya telah menerima THR dari Pj Bupati Muba ini. “Terimakasih bapak, semoga panjang umur sehat selalu,” ucap mereka bersamaan.
Senada, yang disampaikan salah satu petugas pom bensin mengenakan seragam bertuliskan Security, Sutrisno mengucapkan terimakasih kepada Pj Bupati Muba karena telah memberikan THR.
“Momen yang tepat ketika pak bupati datang adalah mendekati lebaran, lumayan THR nyo pacak untuk beli kue,” ujarnya sembari tersenyum.
Ditempat yang sama, didampingi Camat Bayung Lencir, M Imron SSos MSi, kepada para pemudik yang sedang melintas dan mengisi BBM, Apriyadi menghimbau agar tetap menjaga tubuh dalam kondisi yang prima selama perjalanan mudiknya.
“Hati-hati dijalan jika capek istirahat, tetap waspada selama di perjalanan. Semoga selamat sampai tujuan dan bisa berbagi kebahagiaan di hari lebar bersama sanak keluarga,” ujarnya.