PGRI

............

Hukum dan Kriminal

Sidang Lanjutan Yayasan UBD: Miliki Hubungan Darah, Majelis Hakim Tolak Saksi Tergugat

 

SumselMedia.Com, Palembang-

Majelis Hakim menolak saksi yang dihadirkan tergugat pada sidang lanjutan perkara perdata antara Yayasan Universitas Bina Darma (Penggugat) dan para Tergugat I, II, III dan IV di Pengadilan Negeri (PN) Palembang, Selasa (16/5/2023).

Pasalnya, sidang yang dipimpin oleh
Hakim Ketua Edi Pelawi dan Dua Hakim Anggota lain menilai saksi yang dihadirkan tergugat batal demi hukum lantaran saksi memiliki hubungan darah dengan tergugat.

Pada persidangan tersebut, Kuasa Hukum Tergugat I, II, X, XI, dan XII menghadirkan Saksi Fakta bernama Leni Iryani yang diketahui sebagai adik kandung dari Suheriyatmono (Tergugat I) berdasarkan keterangan yang disampaikan sendiri oleh Saksi Leni Iryani ketika ditanya oleh Hakim Ketua terkait hubungan Saksi Leni dengan Tergugat, meskipun yang bersangkutan merupakan mantan Karyawan Universitas Bina Darma.

Namun, kehadiran Leni Iryani sebagai Saksi Fakta dalam persidangan ditolak oleh Romy Tahrizi (AHN Lawyers) selaku Kuasa Hukum Penggugat dengan dasar bahwa Saksi Leni Iryani termasuk dalam pihak yang dilarang untuk didengar kesaksiannya karena memiliki hubungan darah/ persaudaraan dengan Pihak yang berperkara. Dalam hal ini Leni Iryani merupakan adik kandung dari Suheriyatmono (Tergugat I) dan adik ipar dari Rifa Ariani (Tergugat II).

Sementara Mochammad Sentot selaku Kuasa Kuasa Hukum Tergugat III, IV, V, dan VI juga menyatakan keberatannya terhadap saksi Leni karena dilarang menurut Pasal 1909 KUHPerdata.

Atas penolakan dan keberatan tersebut, Majelis hakim dengan tegas memutuskan untuk menolak Leni Iryani untuk dijadikan Saksi di persidangan dikarenakan sudah jelas dan tegas diatur didalam ketentuan Pasal 172 Ayat (1) RBg (Reglement tot regeling van het rechtswezen in de gewesten buiten java en madura)/ Pasal 145 H.I.R yang menjelaskan:
(1). Tidak boleh didengar sebagai saksi adalah mereka:
yang mempunyai hubungan kekeluargaan dalam garis lurus karena sedarah atau karena perkawinan dengan salah satu pihak.

Kuasa Hukum Tergugat I, II, X, XI, dan XII sempat memohon kepada Majelis Hakim agar Leni Iryani dapat didengar keterangannya sebagai Saksi Fakta, meskipun tanpa disumpah, namun Majelis Hakim tetap pada keputusannya untuk menolak kehadiran Leni Iryani sebagai Saksi Fakta karena aturannya sudah jelas dan tegas. Lain daripada itu kehadiran saksi tanpa disumpah juga tidak memiliki arti apa-apa/tidak memiliki nilai pembuktian.

Majelis Hakim juga menghimbau kepada Kuasa Hukum Tergugat agar tidak menyia-nyiakan waktu dalam menghadirkan saksi terakhir pada persidangan selanjutnya, karena sebagai seorang Advokat profesional, seharusnya Kuasa Hukum I, II, X, XI dan XII dapat memilah dan memilih mana kualifikasi Saksi Fakta yang dapat diajukan dan mana yang terhalang untuk diajukan.

Selanjutnya persidangan ditunda 1 minggu dan akan dilanjutkan kembali pada hari Selasa tanggal 23 Mei 2023 dengan agenda kesempatan terakhir pihak Tergugat I, II, X, XI, dan XII dalam menghadirkan Saksi Fakta. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button