PGRI

............

Pendidikan

Gandeng Kesbangpol Palembang, UPGRIP Tanamkan Mahasiswa Tentang Demokrasi

SumselMedia.Com, Palembang-

Dalam rangka menanamkan nilai-nilai demokrasi yang sehat kepada mahasiswa, Universitas PGRI Palembang (UPGRIP) melalui Organisasi Kemahasiswaan, Alumni Hubungan Antar Lembaga PGRI Dan Ideologi Pancasila (OKAHALPIP) bekerjasama dengan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Palembang menggelar workshop tentang demokrasi di Aula H. Usman Madjid, Gedung Perpustakaan Lantai 5 UPGRIP, Rabu (16/10/2024).

Kegiatan dengan tema “Demokrasi Menuju Kampus” dengan mengusung tema “Bersinergi Meningkatkan Partisipasi Pemilih Muda Pada Pemilihan Serentak Yang Lancar, Aman dan Damai” ini dibuka oleh Rektor Universitas PGRI Palembang Assoc. Prof. Dr. H. Bukman Lian, M.M., M.Si., diwakili oleh Wakil Rektor III Assoc. Prof. Drs. Sukardi, M.Pd.

Turut hadir Kepala Biro OKAHALPIP Universitas PGRI Palembang sekaligus narasumber dalam acara Assoc. Prof. Dr. Ir. Ian Kurniawan, M. Eng, IPM, ASEAN Eng, ACPE., Dr. Riza Pahlevi, MA Kepala Badan Kesbangpol Kota Palembang, Drs. Farid Wajidi, M.Si Kepala Bidang Politik Dalam Negeri, Eva Yuliana, M.Pd Penggiat Pemilu dan Demokrasi Kota Palembang, para staf/pengelola, peserta dilingkungan UPGRIP serta tamu undangan lainnya.

(Kepala Biro OKAHALPIP UPGRIP Assoc. Prof. Dr. Ir. Ian Kurniawan, M. Eng, IPM, ASEAN Eng, ACPE saat menyampaikan materi)

Acara ini diadakan kolaborasi antara Universitas PGRI Palembang dengan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (KESBANGPOL) Kota Palembang. Diikuti oleh perwakilan Mahasiswa, Mahasiswi, Dosen, Tenaga pendidik Universitas PGRI Palembang

Wakil Rektor III Assoc. Prof. Drs. Sukardi, M.Pd., mengatakan pentingnya nilai-nilai demokrasi di lingkungan kampus. Demokrasi bukan hanya sebuah sistem pemerintahan, tetapi juga merupakan prinsip dasar yang seharusnya mengatur interaksi kita sehari-hari.

Sebagai institusi pendidikan, kampus kita memiliki peran dalam membentuk generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga peka terhadap isu-isu sosial dan politik. Demokrasi mengajarkan kita tentang pentingnya partisipasi, dialog, dan pengambilan keputusan.

(Wakil Rektor III Assoc. Prof. Drs. Sukardi, M.Pd saat memberikan kata sambutan)

“Melalui pendidikan demokrasi, kita tidak hanya membekali mahasiswa dengan pengetahuan, tetapi juga keterampilan untuk berpikir kritis. Mari kita dorong mahasiswa untuk aktif terlibat dalam berbagai forum dan diskusi, serta menghargai perbedaan pendapat yang ada. Ini adalah langkah penting dalam membangun budaya yang saling menghormati dan memperkuat persatuan di tengah keberagaman,” ujarnya.

Sementara Kepala Biro OKAHALPIP Universitas PGRI Kota Palembang Assoc. Prof. Dr. Ir. Ian Kurniawan, M. Eng, IPM, ASEAN Eng, ACPE berharap, dengan adanya kegiatan ini akan ada semangat demokrasi yang kuat.

“Kita semua dapat berkontribusi dalam menciptakan kampus yang lebih baik, di mana setiap individu merasa dihargai dan memiliki kesempatan untuk bersuara. Mari kita bersama-sama mewujudkan kampus yang demokratis, inklusif, dan berdaya saing,” pungkasnya.

Back to top button