BEM FT Universitas PGRI Palembang Gelar Pekan Semarak Teknik Jilid III
SumselMedia.Com, Palembang-
Setelah sempat vakum karena wabah Pandemi, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Teknik (FT) Universitas PGRI Palembang kembali menggelar Pekan Semarak Teknik di Aula Fakuktas Teknik, Universitas PGRI Palembang Senin (6/12/2021).
Pekan Semarak Teknik yang dibuka oleh Rektor Universitas PGRI Palembang Dr. H. Bukman Lian, M.M, M.Si, CIQaR yang diwakili oleh Dekan Fakultas Teknik Universitas PGRI Palembang Adiguna, S.T ini merupakan yang ke III kalinya.
Turut hadir dalam pembukaan kegiatan tersebut, Wakil Dekan Aan Safentry, S.T., M.T. beserta para Kaprodi Fakultas Teknik, Ketua Umum MPM UPGRIP beserta jajaran, Presiden BEM UPGRIP beserta jajaran, Ketua DPM Fakultas Teknik UPGRIP dan segenap pengurus BEM Fakultas Teknik serta tamu undangan baik hadir secara langsung maupun melalui aplikasi zoom karena kegiatan ini digelar secara hybrid.
Acara di buka dengan pembacaan ayat suci Al Quran yang dikumandangkan oleh saudara Ahmad Dahlan kemudian menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Acara dilanjutkan dengan laporan mengenai rencana kegiatan Pekan Semarak Teknik Jilid III oleh ketua panitia saudara Wiran Sahadi.
Ketua BEM FT Universitas PGRI Palembang Wahyu Dwi Nanda dalam sambutannya mengatakan bahwa Pekan semarak teknik merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh BEM Fakultas Teknik, yang mana pada tahun ini memasuki tahun ketiga setelah sekian lama vakum yang diakibatkan oleh pandemi covid-19.
“Terima kasih untuk pihak Universitas PGRI Palembang, terkhusus untuk Fakultas Teknik atas support dan dukungannya sehingga kegiatan ini dapat terselenggara. Harapannya BEM Fakultas Teknik dapat terus bersinergi dengan Universitas PGRI Palembang untuk kegiatan yang akan datang,” ujarnya.
Sementara itu Dekan FT Universitas PGRI Palembang Adiguna, S.T., M.Si dalam sambutannya atas nama Universitas dan Fakultas Teknik mengapresiasi atas kegiatan Pekan Semarak Teknik III. Semua ini dapat terlaksana berkat kerja keras seluruh pengurus BEM Fakultas Teknik.
Diharapkan, momentum ini dapat dimanfaatkan guna perkembangan BEM Fakultas Teknik ke arah yang lebih baik lagi dalam hal pelaksanaan suatu kegiatan di masa akan datang.
“Selamat atas terselengarakannya kegiatan ini, dan semoga semua kegiatan yang direncanakan oleh BEM Fakultas Teknik dapat terlaksana dengan lancar tanpa kendala apapun,” harapnya.