PGRI

............

Pendidikan

Dosen Bahasa Inggris, FKIP UPGRIP Tingkatkan Kompetensi Guru dan Siswa SMKN 4 Melalui Pelatihan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Teknologi

SumselMedia.Com, Palembang-

Sebagai wujud pelaksanaan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi, tim dosen Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas PGRI Palembang melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) di SMK Negeri 4 Palembang, Senin (20/10/2025).

Kegiatan yang berlangsung pada 20 Oktober 2025 ini mengusung tema “Penerapan Media Pembelajaran Interaktif dalam Pengenalan Komunikasi Inggris Berbasis Macromedia Flash di SMK Negeri 4 Palembang.” Kegiatan ini diketuai oleh Yuspar Uzer, M.Pd, dengan anggota tim terdiri dari Herlina S,S M.Pd,; Marleni M.Pd,; Yus Vernandes Uzer M.Pd, Asti Veto Mortini, M.Pd; Dr. Aswadi Jaya, M.Pd; dan Hermansyah, M.Pd.

(Suasana Kegiatan PkM)

Kepala SMK Negeri 4 Palembang, Sumin Eksan, S.Pd., MM, menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan kegiatan ini. Ia menilai pelatihan tersebut sangat relevan dalam mendukung peningkatan kompetensi guru dan siswa di era digital. “Kami menyambut baik kerja sama ini karena memberi manfaat nyata dalam penerapan teknologi pembelajaran, terutama di bidang bahasa Inggris,” ujarnya.

Kegiatan PkM ini merupakan bagian dari hibah internal Universitas PGRI Palembang yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dan siswa dalam memanfaatkan media pembelajaran interaktif berbasis teknologi, khususnya melalui penggunaan Macromedia Flash. Dengan media tersebut, proses belajar bahasa Inggris diharapkan menjadi lebih menarik, komunikatif, dan efektif.

Peserta tidak hanya mendapatkan pengetahuan teoretis mengenai konsep interactive learning media, tetapi juga dilatih secara langsung untuk merancang aplikasi pembelajaran sederhana yang dapat digunakan di kelas.

(Suasana Kegiatan PkM)

Menurut Arsyad (2019) dalam bukunya Media Pembelajaran, media interaktif mampu memperkuat keterlibatan peserta didik, meningkatkan motivasi, serta mempercepat pemahaman konsep. Sementara itu, Munir (2015) menegaskan bahwa penerapan teknologi seperti Macromedia Flash efektif digunakan dalam pembelajaran bahasa karena mampu menghadirkan pengalaman belajar visual dan audio yang dinamis.

Melalui kegiatan ini, tim dosen Universitas PGRI Palembang berharap dapat memperkuat sinergi antara pendidikan tinggi dan sekolah menengah kejuruan dalam mengembangkan pembelajaran berbasis digital, sekaligus menyiapkan generasi muda yang adaptif terhadap perkembangan teknologi dan komunikasi global.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata komitmen FKIP Universitas PGRI Palembang dalam mendukung program Kampus Merdeka serta memperluas dampak positif Tri Dharma Perguruan Tinggi di tengah masyarakat.

Back to top button